Bridgers, buat kamu yang punya mimpi kuliah di luar negeri, pasti pernah dengar tentang IELTS kan? Tapi, sudah tahu belum apa itu IELTS?
EduBridge kali ini akan bahas semua hal terkait tes ini. Mulai dari pengertian, durasi, format tes, dan sistem menghitung hasil skor. Jadi, kamu nggak perlu bingung lagi dan bisa jadi lebih siap menghadapi tes ini.
Yuk, simak panduan lengkapnya di bawah ini biar kamu bisa makin percaya diri untuk mengikuti tes dan melanjutkan studi di luar negeri!
Apa itu IELTS?
IELTS atau International English Language Testing System adalah tes kecakapan Bahasa Inggris. Banyak orang mengikuti tes ini untuk melanjutkan studi, karir, dan migrasi ke negara berbahasa Inggris.
Pertama kali diperkenalkan pada tahun 1989, tes ini ditujukan khusus untuk non-native speaker yang ingin mengetahui tingkat kemampuan berbahasa Inggrisnya.
Sekitar 10.000 tes dilakukan setiap harinya, bahkan hasilnya pun diakui oleh lebih dari 12.000 organisasi, termasuk institusi pendidikan, perusahaan, asosiasi profesional, hingga lembaga pemerintahan.
Selain itu, tes ini juga tersedia dalam 2 jenis set soal lho, yaitu Academic dan General English. Nah, jika kamu ingin melanjutkan studi di luar negeri, kamu bisa mengikuti tes IELTS Academic.
Bagaimana durasi tes IELTS?
Tes ini terdiri dari empat keterampilan bahasa dengan durasi keseluruhan tes selama 2 jam 45 menit dalam sehari, berikut informasi detail tes per sesi:
- Listening (Mendengarkan) : Durasi 28-32 menit dengan 40 butir soal.
- Reading (Membaca) : Durasi 60 menit dengan 40 butir soal dari 3 teks bacaan.
- Writing (Menulis) : Durasi 60 menit dengan 40 butir soal dari 3 teks bacaan.
- Speaking (Berbicara) : Durasi 11-14 menit dengan 3 ragam wawancara.
Apa saja format tes IELTS?
Tes ini memiliki format tes yang beragam dan dapat kamu sesuaikan dengan kebutuhanmu lho, mulai dari pelaksanaan tes secara langsung di lokasi pusat tes atau secara online.
Untuk keperluan visa atau imigrasi, kamu harus mengikuti langsung di lokasi pusat tes, di mana identitasmu akan dicek dan diverifikasi secara langsung. Namun, ada juga lembaga maupun perusahaan yang menerima hasil tes online.
Berikut tiga format tes yang perlu kamu tahu:
1. Paper-Based Test
Paper-Based Test adalah tes berbasis kertas. Bridgers akan mengerjakan tes dengan soal dan jawaban yang tercetak di kertas secara langsung di lokasi, baik itu untuk sesi Listening, Reading, maupun Writing.
Sesi Speaking akan dilaksanakan oleh penguji tes secara langsung. Sertifikat tes bisa kamu terima dalam waktu 14 hari setelah tes selesai.
2. Computer-Based Test
Selanjutnya, Computer-Based Test atau tes berbasis komputer juga perlu dilakukan secara langsung di lokasi tes. Sesi Listening, Reading, & Writing akan ditampilkan di layar, dan kamu akan memasukkan jawaban melalui komputer.
Sesi Speaking dilaksanakan secara langsung atau face-to-face dengan penguji tes yang berpengalaman, dan ada juga yang dilakukan via Zoom Meeting. Sertifikat tes akan tersedia dalam waktu 3-5 hari setelah tes selesai.
3. Online Test
IELTS juga menyediakan Online Test yang memungkinkan Bridgers mengikuti tes dari rumah dengan koneksi internet yang stabil. Format tes ini mirip dengan tes langsung di lokasi pusat tes, termasuk soal dan durasi.
Bedanya, sesi Speaking dilakukan melalui video call dengan penguji tes dan sertifikatnya akan tersedia 7-8 hari setelah tes selesai. Sayangnya, hasil tes ini belum bisa kamu gunakan untuk mendaftar studi ke luar negeri ya Bridgers.
Bagaimana sistem skor tes IELTS?
Sistem skornya juga penting untuk kamu pahami nih, Bridgers. Kamu akan menerima sertifikat yang mencantumkan nilai rata-rata (band score) dan skor masing-masing sesi: Listening, Reading, Writing, dan Speaking, setelah melakukan tes.
Sekarang, yuk cari tahu apa itu arti band score di bawah ini!
1. Band Score IELTS
Band score merupakan nilai rata-rata dari empat bagian sesi tes (Listening, Reading, Writing, dan Speaking) yang terdiri dari angka 1-9, dengan penjelasan seperti berikut:
- Band Score IELTS 9: Expert
- Band Score IELTS 8: Very Good
- Band Score IELTS 7: Good
- Band Score IELTS 6: Competent
- Band Score IELTS 5: Modest
- Band Score IELTS 4: Limited
- Band Score IELTS 3: Extremely Limited
- Band Score IELTS 2: Intermittent
- Band Score IELTS 1: Non-user
- Band Score IELTS 0: Tidak mengikuti tes
2. Band Score per sesi
Selain itu, kamu juga akan menerima nilai dari masing-masing sesi (Listening, Reading, Writing, dan Speaking) yang dihitung dari skala 1-9, contohnya:
1. Sesi Listening
Total jawaban benar akan dikonversi ke dalam band score IELTS 1-9. Hasil akhirnya akan ditampilkan dalam bilangan bulat (misalnya 6.0, 7.0) atau setengah band (misalnya 6.5, 7.5).
Berikut adalah acuan band score berdasarkan jumlah jawaban benar di sesi Listening:
- Band Score 5: 16 jawaban benar
- Band Score 6: 23 jawaban benar
- Band Score 7: 30 jawaban benar
- Band Score 8: 35 jawaban benar
2. Sesi Reading
Total jawaban benar akan dikonversi ke dalam band score IELTS 1-9. Hasil akhirnya akan ditampilkan dalam bilangan bulat (misalnya 6.0, 7.0) atau setengah band (misalnya 6.5, 7.5).
Berikut adalah acuan band score berdasarkan jumlah jawaban benar di sesi Reading:
- Band Score 5: 15 jawaban benar
- Band Score 6: 23 jawaban benar
- Band Score 7: 30 jawaban benar
- Band Score 8: 35 jawaban benar
3. Sesi Writing
Selanjutnya, untuk sesi Writing, penguji tes akan menilai berdasarkan kriteria berikut:
- Task Achievement (untuk task 1) & Task Response (untuk task 2): Menilai sejauh mana jawaban kamu relevan, tepat, dan jelas.
- Coherence & Cohesion: Melihat bagaimana ide-ide dalam tulisan kamu terhubung dan tersusun dengan baik.
- Lexical Resource: Mengukur pemakaian kosakata akademik IELTS yang beragam dan tepat.
- Grammatical Range & Accuracy: Menilai kemampuan kamu dalam menggunakan berbagai struktur kalimat dengan sedikit kesalahan grammar.
4. Sesi Speaking
Terakhir, penguji akan menilai berdasarkan kriteria berikut untuk sesi Speaking:
- Fluency & Coherence: Menilai sejauh mana kamu dapat berbicara dan bercakap secara alami, lancar dan menyampaikan ide dengan jelas.
- Lexical Resource: Penggunaan kosakata yang beragam dan tepat akan meningkatkan skor kamu.
- Grammatical Range & Accuracy: Menilai kemampuan kamu dalam menggunakan berbagai struktur kalimat dengan sedikit kesalahan grammar.
- Pronunciation: Mengukur seberapa baik pengucapan dan apakah mudah dimengerti.
Berapa lama sertifikat IELTS akan valid?
Sertifikat IELTS dianggap valid selama dua tahun setelah melakukan tes.
Namun, ada beberapa organisasi yang menerima hasil tes meskipun sudah lewat dari dua tahun. Pastikan kamu sudah memeriksa syarat pendaftaran dengan detail ya!
Jadi tunggu apalagi, Bridgers? Setelah memahami seluk beluk dari tes ini, kamu bisa mulai mempersiapkan diri agar hasil tes lebih optimal. Jika masih ragu dan butuh bantuan, yuk konsultasi dan ikuti kelas persiapan IELTS bareng EduBridge!
Kamu juga bisa mengambil IELTS Prediction Test di EduBridge untuk mengukur sampai mana kemampuan bahasa Inggris dan pemahaman IELTS kamu.