Bridgers, sebelum memutuskan untuk melanjutkan studi ke luar negeri, penting banget buat kamu untuk memilih negara dengan sistem pendidikan terbaik.
Kenapa? Karena memilih negara dan sistem pendidikan yang tepat bisa membuka peluang karir masa depan yang lebih menjanjikan, lho!
Nah, buat kamu yang lagi bingung menentukan negara tujuan studi. Yuk, simak penjelasan singkat tentang 10 negara dengan sistem pendidikan terbaik di dunia!
Tapi sebelum itu, kamu bisa pahami lebih dulu apa itu sistem pembelajaran dan faktor-faktor apa saja yang mempengaruhinya.
Apa Saja Faktor yang Mempengaruhi Kualitas Sistem Pendidikan Terbaik?
Sistem pendidikan ringkasnya adalah kerjasama antar pengajar, administrator, pelajar, infrastruktur, dan proses untuk menciptakan proses pembelajaran bagi generasi kedepan.
Untuk menilai apakah sistem di sebuah negara tersebut sudah berkualitas, ada tiga aspek yang perlu Bridgers perhatikan, yaitu:
1. Quality Index
Quality Index menilai aspek kualitas hidup secara menyeluruh di suatu negara, termasuk pendidikan, peluang kerja, kestabilan ekonomi, layanan kesehatan, hingga kesejahteraan fisik warganya.
Melalui pengukuran ini, Bridgers dapat mengetahui seberapa ideal sebuah negara untuk dijadikan tempat tinggal, tempat belajar, hingga tempat bekerja.
2. Education Index
Sementara itu, Education Index adalah bagian dari Human Development Index (HDI) yang mengukur rata-rata lama pendidikan yang sudah ditempuh oleh orang dewasa serta jumlah tahun sekolah yang ditargetkan untuk anak-anak.
Indeks ini sangat penting untuk memantau setiap perkembangan pendidikan pada tingkat global.
3. Global Opportunity Index
Global Opportunity Index juga mengukur berbagai aspek, seperti ekonomi, institusi, keuangan, dan regulasi, untuk menilai kestabilan dan daya tarik suatu negara di kancah global.
10 Negara dengan Sistem Pendidikan Terbaik
Berdasarkan tiga faktor utama di atas, berikut adalah 10 negara dengan sistem pembelajaran terbaik di dunia:
Negara | Peringkat | Quality Index | Opportunity Index | Education Index |
Inggris | 1 | 78.2 | 69.79 | 0.914 |
Amerika Serikat | 2 | 72 | 68.74 | 0.903 |
Australia | 3 | 70.5 | 67.52 | 0.929 |
Belanda | 4 | 70.3 | 67.21 | 0.906 |
Swedia | 5 | 70.1 | 66.96 | 0.904 |
Prancis | 6 | 69.9 | 66.3 | 0.840 |
Denmark | 7 | 69.8 | 62.54 | 0.920 |
Kanada | 8 | 69.8 | 61.01 | 0.899 |
Jerman | 9 | 69.5 | 60.64 | 0.940 |
Swiss | 10 | 68.3 | 60.12 | 0.897 |
Nah, Bridgers juga bisa memahami lebih dalam apa saja sih faktor-faktor yang menjadikan kualitas pendidikan di negara-negara ini begitu unggul. Yuk, cek penjelasannya di bawah ini!
1. Inggris
Inggris adalah rumah bagi berbagai universitas top di dunia. Dengan kualitas akademik dan kontribusi risetnya, Inggris juga selalu memberikan dampak positif di dalam kancah global yang terus menarik perhatian pelajar asing.
Kurikulum yang dimiliki Inggris terkenal sangat ketat, berstandar tinggi, dan selalu menekankan mindset berpikir kritis dan kreatif, yang membuat banyak lulusannya menjadi incaran perusahaan-perusahaan bergengsi di dunia.
Jika Bridgers tertarik untuk kuliah di Inggris, Bridgers bisa mempertimbangkan tiga universitas top menurut QS World University Rankings 2025, yaitu Imperial College London, University of Oxford, dan University of Cambridge.
2. Amerika Serikat
Selain Inggris, Amerika Serikat juga menjadi destinasi utama bagi pelajar internasional karena pendidikannya yang berkualitas, serta fasilitas dan instrukturnya yang maju dan canggih.
Banyak universitas top di Amerika Serikat menawarkan program yang unik dan beragam, bahkan yang nggak biasa seperti Adventure Education dan Puppetry. Kurikulumnya umumnya lebih komprehensif dan fokus dengan skill-based learning.
Beberapa universitas top di Amerika Serikat untuk mendapatkan pengalaman studi terbaik, yaitu Massachusetts Institute of Technology, Harvard University, dan Stanford University.
3. Australia
Dengan lebih dari 35 universitas yang disubsidi oleh Pemerintah, Australia termasuk ke dalam negara dengan sistem pendidikan terbaik di dunia, nggak heran kalau negara ini jadi salah satu destinasi studi favorit bagi pelajar internasional, ya!
Sistem pembelajaran di Australia terkenal dengan metodenya yang fokus pada metode praktik dan real-world learning. Ditambah lagi, Bridgers juga bisa merasakan suasana yang penuh akan keragaman budaya.
Bagi Bridgers yang sedang mempertimbangkan untuk melanjutkan studi di Australia, The University of Melbourne, The University of Sydney, dan Australian National University merupakan tiga universitas terbaiknya.
4. Belanda
Sistem pendidikan di Belanda sangat berorientasi pada mahasiswa dan fokus pada pengembangan lifelong skills, seperti cara berpikir kritis, berjiwa inovatif, kolaboratif, dan leadership.
Banyak universitas di Belanda punya program berbahasa Inggris yang pastinya menarik perhatian pelajar internasional. Negara ini juga terkenal dengan kampus-kampus top yang aktif berkontribusi dalam riset dan inovasi.
Tertarik kuliah ke negara kincir angin? Delft University of Technology, University of Amsterdam, dan Utrecht University bisa banget jadi pilihan, lho, Bridgers!
5. Swedia
Pendidikan di Swedia bersifat student-oriented dengan metode yang membentuk jiwa kritis, inovatif, kolaboratif, dan mandiri. Melalui sistem ownership learning, mahasiswa diberi kebebasan untuk merancang pengalaman belajarnya sendiri.
Selain itu, Swedia terkenal dalam mengutamakan inklusivitas, inovasi, serta aktif menjalin kerjasama dengan industri untuk menciptakan program pembelajaran yang relevan dengan dunia kerja.
Jika Bridgers tertarik melanjutkan studi di Swedia, tiga kampus favorit yang bisa jadi pilihan adalah KTH Royal Institute of Technology, Lund University, dan Uppsala University.
6. Prancis
Negara yang satu ini punya biaya kuliah yang relatif rendah karena bantuan subsidi dari pemerintah Prancis. Nggak heran, ya, kalau banyak pelajar internasional tertarik untuk studi di negara yang identik dengan Menara Eiffel ini!
Sistem pendidikan di Prancis juga sangat fokus pada prestasi akademik, inovasi, aksesibilitas, program spesialisasi, hingga riset. Ditambah lagi, Prancis terkenal dengan temuan risetnya yang memenangkan penghargaan seperti, Nobel Prize.
Jika Bridgers tertarik kuliah di Prancis, tiga kampus favorit yang bisa jadi pilihan yaitu Université PSL, Institut Polytechnique de Paris, dan Sorbonne University.
7. Denmark
Sistem pendidikan di Denmark terkenal dengan fokusnya pada riset, metode pengajaran yang inovatif, kelas yang lebih kecil, serta perhatian besar terhadap kesehatan dan kebahagiaan pelajarnya.
Di Denmark, hubungan antara pelajar dan pengajar sangat personalized. Para pengajar akan selalu siap memberikan bantuan, feedback, dan saran untuk segala kebutuhan akademikmu.
Nah, kalau Bridgers ingin melanjutkan studi di Denmark, tiga universitas top yang bisa jadi pilihan adalah University of Copenhagen, Technical University of Denmark, dan Aarhus University, ya!
8. Kanada
Kanada menawarkan berbagai program studi dengan biaya yang cenderung terjangkau. Ditambah lagi, pelajar asing berkesempatan luas untuk melanjutkan studi ke jenjang yang lebih tinggi di Kanada.
Negara ini terkenal dengan pembelajaran yang inklusif, inovatif dan modern. Lingkungannya juga yang sangat multikultural dapat membuat pelajar asing merasa aman, diterima, dan didukung sepenuhnya.
University of Toronto, McGill University, dan University of British Columbia, ketiga universitas ini bisa jadi kampus pilihan buat Bridgers yang tertarik untuk studi di Kanada!
9. Jerman
Jerman menawarkan program studi yang sangat relevan dengan kebutuhan industri global, menggabungkan teori dan praktik lewat sistem pendidikan ganda (dual education system). Semua ini dengan biaya yang terjangkau!
Jerman juga dikenal dengan metode pengajaran yang memanfaatkan teknologi terbaru, serta fokusnya pada riset dan inovasi. Negara ini berupaya menyediakan program terbaik di berbagai macam bidang.
Tertarik kuliah di Jerman? Bridgers bisa pertimbangkan ketiga universitas top ini, seperti Technical University of Munich, Ludwig-Maximilians-Universität München, dan Universität Heidelberg.
10. Swiss
Terakhir, ada Swiss, negara yang terkenal dengan banyak universitas top dunia di berbagai disiplin ilmu seperti teknik, bisnis, ilmu sosial, dan hospitality.
Keunggulan dari sistem pendidikan di Swiss adalah dual education system yang menggabungkan pembelajaran di kelas dengan pelatihan langsung di tempat kerja, sehingga mahasiswa tentunya bisa lebih siap untuk terjun ke dunia kerja.
Jika Bridgers ingin melanjutkan studi di kampus terbaik di Swiss, tiga universitas top ini bisa menjadi pilihan, seperti ETH Zurich, EPFL – École polytechnique fédérale de Lausanne, dan University of Zurich.
Nah, itu dia beberapa informasi penting terkait negara-negara dengan sistem pendidikan berkualitas di dunia. Dengan memahami sistem pendidikan di masing-masing negara, kamu bisa memilih negara studi yang paling cocok untuk kamu.
Jika masih bingung memilih negara studi yang pas, Bridgers bisa coba free consultation bareng EduBridge. Yuk, mulai konsultasi sekarang dan temukan pilihan negara terbaik untuk masa depanmu!